Morning Brief Daily News Selasa, 10 Oktober 2023

Dana-dana asing masih berlanjut cabut dari pasar keuangan Indonesia. Berdasarkan data Bank Indonesia (BI), periode 2 Oktober 2023 hingga 5 Oktober 2023, dana asing atau nonresiden melakukan aksi jual neto Rp 2,50 triliun. Direktur Eksekutif, Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono mengatakan, asing melakukan aksi jual neto terutama di pasar surat berharga negara (SBN). Kabar baiknya, dana asing masuk di pasar saham sebesar Rp 2 miliar dan ke Sekuritas Rupiah BI (SRBI) sebesar Rp 40 miliar.

10 October 2023

Morning Brief Daily News Rabu, 27 September 2023

Pasar saham Asia melempem pada perdagangan hari Selasa (26/9) sore. Yield US Treasury ke level tertinggi baru dalam 16 tahun terakhir. Para investor merespons pesan the Fed dan bank sentral global lainnya yang menahan suku bunga tinggi lebih lama. Saham-saham acuan di Asia-Pasifik merosot seiring dengan melemahnya emas, ekuitas Eropa juga diperkirakan melemah, sementara minyak mentah terus turun dari level tertingginya dalam 10 bulan.

27 September 2023

Morning Brief Daily News Selasa, 26 September 2023

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun di awal pekan ini. Senin (25/9), IHSG melemah 0,26% ke 6.998,38 hingga akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI). IHSG terseret pelemahan enam indeks sektoral. Sektor infrastruktur terjun 1,13%. Sektor teknologi melorot 0,88%. Sedangkan lima sektor masih mampu tutup di zona hijau saat IHSG melemah. Sektor barang konsumsi primer menguat 0,49%. Sektor energi terangkat 0,46%.

26 September 2023

Morning Brief Daily News Senin, 25 September 2023

Wall Street pekan depan akan dibayangi sikap hawkish dari Federal Reserve, melonjaknya imbal hasil (yield) Treasury, dan penutupan pemerintahan (government shutdown). Sehingga akan semakin menambah serangkaian risiko yang telah menakuti investor dan mengaburkan prospek ekuitas AS. Mengutip Reuters, Minggu (24/9/2023) waktu setempat, saham-saham AS telah merosot lebih dari 6% dari nilai tertingginya di akhir bulan Juli, dan minggu terakhir ini merupakan minggu yang sangat menegangkan bagi para investor. The Fed memproyeksikan akan mempertahankan suku bunga pada tingkat yang lebih tinggi lebih lama dari perkiraan, sehingga memicu aksi jual saham dan obligasi AS.

25 September 2023

Morning Brief Daily News Jumat, 22 September 2023

Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) pada 20-21 September 2023 memutuskan untuk mempertahankan BI 7-Day Reverse Repo Rate (BI7DRR) sebesar 5,75%, suku bunga Deposit Facility sebesar 5,00%, dan suku bunga Lending Facility sebesar 6,50%. Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan keputusan ini sebagai konsistensi kebijakan moneter untuk memastikan inflasi tetap rendah dan terkendali dalam kisaran sasaran 3,0±1% pada tahun 2023 dan 2,5±1% pada 2024.

22 September 2023

Morning Brief Daily News Kamis, 21 September 2023

Indeks utama Wall Street merosot pada akhir perdagangan Rabu (20/9) setelah Federal Reserve AS mempertahankan suku bunga utamanya, sesuai perkiraan. The Fed juga merevisi proyeksi ekonomi lebih tinggi, namun mengingatkan bahwa perjuangan melawan inflasi masih jauh dari selesai. Di antara 11 sektor utama S&P 500, sektor layanan komunikasi dan teknologi yang sensitif terhadap suku bunga mencatat persentase penurunan terbesar. Pengumuman The Fed disertai dengan Ringkasan Proyeksi Ekonomi (SEP) dan dot plot, yang memperkirakan kenaikan suku bunga tambahan sebesar 25 basis poin tahun ini, dan mencapai puncaknya pada kisaran 5,50%-5,75%.

21 September 2023

Morning Brief Daily News Kamis, 14 September 2023

Wall Street bergerak mixed pada tengah pekan setelah rilis data inflasi konsumen Amerika Serikat (AS). Indeks S&P 500 dan Nasdaq menguat setelah data menunjukkan kenaikan moderat dalam harga konsumen pada bulan Agustus memperkuat ekspektasi bahwa Federal Reserve akan menahan suku bunga pada bulan September.

14 September 2023

Morning Brief Daily News Edisi Rabu, 13 September 2023

Bursa saham Asia pagi ini, Rabu (13/9), dibuka mixed cenderung menguat, berusaha keluar dari tekanan penurunan indeks acuan di bursa saham utama Eropa dan Wall Streetjelang rilis data inflasi AS dan keputusan suku bunga ECB, Rabu ini. Investor mencermati rilis data ekonomi Korea Selatan dan Jepang. Angka pengangguran Agustus, Korea Selatan mencapai 2%, terendah sejak Juni 1999. Polling Reuters Tankan memperkirakan indeks kepercayaan perusahaan manufaktur dan non manufaktur Jepang turun pada September.

13 September 2023

Morning Brief Daily News Edisi Selasa, 12 September 2023

Tiga indeks utama Wall Street menguat pada perdagangan yang berakhir pagi ini. Senin (11/9), Dow Jones Industrial Average naik 0,25% menjadi 34.663,72. Indeks S&P 500 naik 0,67% menjadi berakhir pada 4.487,46 poin. Nasdaq menguat 1,14% pada 13.917,89. Sementara Investor menantikan data indeks harga konsumen bulan Agustus yang akan dirilis pada hari Rabu (13/9) untuk mendapatkan petunjuk tentang seberapa dekat Federal Reserve dalam mengakhiri kampanye kenaikan suku bunganya. Hal ini akan diikuti oleh data harga produsen pada hari Kamis

12 September 2023

Morning Brief Daily News Edisi Jumat, 8 September 2023

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan tata cara penyelenggaraan perdagangan bursa karbon. Ketentuan ini tertuang dalam Peraturan Otoritas Jasa Keuangan Nomor 14 Tahun 2023 tentang Perdagangan Karbon melalui Bursa Karbon (POJK 14/2023). POJK itu kemudian diperkuat dengan Surat Edaran Otoritas Jasa Keuangan Nomor 12/SEOJK.04/2023 tentang Tata Cara Penyelenggaraan Perdagangan Karbon Melalui Bursa Karbon (SEOJK 12/2023). Penerbitan SEOJK 12/2023 ini dilaksanakan untuk menindaklanjuti ketentuan tata cara penyelenggaraan perdagangan karbon di bursa karbon, operasional dan pengendalian internal Penyelenggara Bursa Karbon, serta ketentuan mengenai persyaratan dan tata cara perizinan Penyelenggara Bursa Karbon dalam POJK 14/2023.

08 September 2023

Morning Brief Daily News Edisi Rabu, 6 September 2023

Dana kelolaan patungan BUMN, Merah Putih Fund, akan segera dikucurkan ke startup Indonesia berstatus soonicorn – startup yang mendekati status unicorn – dengan komitmen investasi tahap pertama sebesar 300 juta dolar AS. Dana tersebut dihimpun dari 5 corporate venture capital, yakni Mandiri Capital Indonesia, MDI Ventures, BNI Ventures, BRI Ventures, dan Telkomsel Mitra Inovasi.

06 September 2023

Morning Brief Daily News Edisi Selasa, 5 September 2023

Penguatan IHSG disokong oleh kenaikan delapan indeks sektoral. Sektor energi melonjak 1,42%. Sektor barang baku melesat 1,22%. Sektor perindustrian melejit 0,58%. Sektor transportasi dan logistik naik 0,43%. Sektor properti dan real estat menguat 0,11%. Sektor keuangan menanjak 0,10%. Sektor barang konsumsi nonprimer menguat 0,09%. Sedangkan empat sektor turun saat IHSG menguat pada hari ini. Sektor barang konsumsi primer melorot 1,12%. Sektor kesehatan tumbang 0,90%. Sektor infrastruktur terpangkas 0,32%. Sektor teknologi melemah 0,08%.

05 September 2023

Morning Brief Daily News Edisi Jumat, 1 September 2023

PT Pertamina tengah mengkaji peningkatan kadar oktan bahan bakar minyak (BBM) subsidi Pertalite (RON 90) menjadi RON 92. Upaya tersebut dilakukan dengan mencampurkan Pertalite dengan ethanol 7% sehingga akan menjadi Pertamax Green 92. Direktur Utama Pertamina, Nicke Widyawati menyatakan hingga saat ini kajian menaikkan kadar oktan RON 90 ini masih dilakukan secara internal dan belum diputuskan.

01 September 2023

Morning Brief Daily News Edisi Kamis, 31 Agustus 2023

Laju pertumbuhan pinjaman terus mengalami perbaikan. Tercemin dari kredit UMKM yang digulirkan sebesar Rp 1.308,9 triliun atau tumbuh 7,3% yoy. Riset PT Bank BRI mencatatkan bahwa pelaku UMKM semakin optimis untuk melanjutkan ekspansi di Q32023. Hal ini tercermin dari hasil Indeks Bisnis UMKM yg dikeluarkan BRI Research Institure berada di level yang tinggi 128,4, yang artinya semua indikator penyusun membaik dibandingkan kuartal sebelumnya. (Investor Daily)

31 August 2023

Morning Brief Daily News Edisi Kamis, 31 Agustus 2023

Laju pertumbuhan pinjaman terus mengalami perbaikan. Tercemin dari kredit UMKM yang digulirkan sebesar Rp 1.308,9 triliun atau tumbuh 7,3% yoy. Riset PT Bank BRI mencatatkan bahwa pelaku UMKM semakin optimis untuk melanjutkan ekspansi di Q32023. Hal ini tercermin dari hasil Indeks Bisnis UMKM yg dikeluarkan BRI Research Institure berada di level yang tinggi 128,4, yang artinya semua indikator penyusun membaik dibandingkan kuartal sebelumnya. (Investor Daily)

31 August 2023

Morning Brief Daily News Edisi Rabu, 30 Agustus 2023

Wall Street menguat tajam dengan dua indeks utama ditutup dengan penguatan di atas 1%. Selasa (29/8), indeks S&P 500 ditutup menguat 1,45% menjadi 4.497,63, indeks Nasdaq Composite naik 1,74% ke 13.943,76 dan indeks Dow Jones Industrial Average menguat 0,85% menjadi 34.852,67. Kenaikan tajam terjadi setelah Survei Pembukaan Pekerjaan dan Perputaran Tenaga Kerja (JOLTS) Departemen Tenaga Kerja menunjukkan jumlah lowongan pekerjaan mencapai 8,827 juta pada bulan Juli. Realisasi itu turun selama tiga bulan berturut- turut dan menandakan berkurangnya tekanan pasar tenaga kerja.

30 August 2023

Morning Brief Daily News Edisi Selasa, 29 Agustus 2023

Wall Street berakhir menguat di perdagangan awal pekan jelang data inflasi dan pekerjaan utama di minggu ini yang akan memberikan lebih banyak petunjuk mengenai jalur suku bunga Federal Reserve. Senin (28/8), indeks Dow Jones Industrial Average ditutup naik 0,62% menjadi 34.559,98 poin, indeks S&P 500 menguat 0,63% ke 4.433,31 poin dan indeks Nasdaq Composite menguat 0,84% menjadi 13.705,13 poin. Ketiga indeks saham utama naik karena investor mencerna komentar Ketua The Fed Jerome Powell pada Jumat (25/8) bahwa bank sentral AS mungkin perlu menaikkan suku bunga lebih lanjut untuk memastikan inflasi terkendali. Fokus saat ini beralih ke laporan indeks harga pengeluaran konsumsi pribadi, ukuran inflasi pilihan The Fed, yang akan dirilis pada hari Kamis (31/8), dan data non-farm payrolls yang akan dirilis pada hari Jumat (1/9). (Kontan)

29 August 2023

Morning Brief Daily News Edisi Senin, 28 Agustus 2023

Harga gas alam naik 1,12% ke US$ 2,54 MMBtu pada Jumat (25/8). Harga gas alam diperkirakan berpotensi melanjutkan penguatannya di akhir tahun 2023. Presiden Komisioner HFX International Berjangka Sutopo Widodo mengatakan, harga energi gas sangat dipengaruhi oleh fator musiman, terutama musim gugur dan musim dingin yang relatif akan menguat. Selain itu, sebelumnya pada 9 Agustus, harga gas alam melonjak ke level tertinggi ketika pekerja LNG di Australia melakukan mogok kerja, yang dapat memperketat pasokan gas nat global.

28 August 2023

Morning Brief Daily News Edisi Rabu, 23 Agustus 2023

Bank Indonesia (BI) memproyeksikan Bank Sentral Amerika Serikat (Federal Reserve/The Fed) akan menaikan suku bunga acuan dua kali lagi hingga akhir 2023. Langkah Federal Reserve ini sebagai salah satu upaya untuk menurunkan inflasi di Amerika Serikat (AS). ”Kami pikir akan selesai tetapi masih akan satu atau dua kali lagi (ada kenaikan suku bunga acuan The Fed),” ucap Gubernur BI Perry Warjiyo dalam acara Ceremony ASEAN Fest 2023 di Jakarta pada Selasa (22/8/2023). Tingkat inflasi di AS sebesar 3,2% pada Juli 2023 atau naik tipis dari posisi Juni 2023 yang sebesar 3%. Sementara itu, The Fedsudah menaikkan suku bunga acuan sebesar 25 basis poin (bp) ke posisi 5,25-5,50% pada Juli 2023. Sementara itu tingkat pengangguran AS juga turun ke 3,5% pada Juli 2023.

23 August 2023

Morning Brief Daily News Edisi Selasa, 22 Agustus 2023

Dampak perubahan iklim yang sedang terjadi berpotensi merugikan perekonomian Indonesia. Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/ Kepala Bappenas, Suharso Manoarfa menyebutkan pada periode tahun 2020-2024 Indonesia diprediksi mengalami kerugian ekonomi Rp 544 trilun akibat perubahan iklim. Potensi kerugian ini berasal dari penggenangan pesisir laut, kecelakaan kapal, penurunan produksi beras hingga berdampak pada isu kesehatan.

22 August 2023

Recent Posts
logo sijago